Chong Fan 9 naga jogja
Chong Fan

Dimsum 9 Naga Jogja Review Dari Saya Yang Sudah Tiga Kali Kesana

3 Shares
0
0
3

Dear Manajemen Dimsum 9 Naga, dengan artikel ini saya cuma mau bilang bahwa saya sudah tiga kali Kesana dalam sebulan ini. Entah karna kurang menjelajah tempat makan Jogja, atau memang terpesona dengan Bakpao Telur asin kamu yang bener – bener enak ketika Lumer di mulut.  Kalau Ga percaya sebelum saya tutup artikel ini, coba kalian liatin nih Fotonya, kalau memang kalian ga tertarik, ada yang salah diri kalian, hehehe, Canda.

Dimsum Di Jogja

Saya tidak menemukan Tempat makan di Jogja yang menjual Dimsum tidak di dalam Mall, dan tempat makan di Dimsum 9 Naga saja yang sejauh saya hidup di Jogja selama 8 tahun 4 tahun ngekos dan 4 tahun kerja (sekarang mah dah jadi pengusaha hahahaha) jual Dimsum enak dan bisa jadi tempat kongkow bersama keluarga dan teman sambil ngemil.

Sejatinya memang Dimsum itu untuk teman ngeteh dan ngopi cantik sambil ngobrol kalo saya denger dari orang tua saya yang juga Keturunan Tionghoa (tapi saya tetap bersitegas saya orang Indonesia Asli – Sekian)

Mohon maaf menunya ga keliatan jelas, tapi saya jamin bervarian dan banyak banget pilihannya, untuk kalian yang suka Dimsum, ga bakal kalian ga nemu dimsum yang kalian suka disini. Jadi saya sarankan buat kalian bertapa dulu sebelum kesini, urusan kantong jangan kuatir harga ga terlalu mahal, kalau saya liat check di struk sudah include pajak.

Menu Dimsum 9 Naga
Menu Dimsum 9 Naga

 

Menu Dimsum 9 Naga Yogyakarta
Menu Dimsum 9 Naga Yogyakarta
Menu Dimsum sembilan naga
Menu Dimsum sembilan naga

Peta Menuju Dimsum 9 Naga

Tempat makan di Jogja Dimsum 9 Naga ini terletak di Kota Baru Yogyakarta, Depannya persis Kue Bandung Ko Yung Kota Baru, Memang luar biasa uenaak.

Review Dimsum 9 Naga

Baca Juga : Tempat Makan Enak di Jogja yang Wajib Kamu Coba

Harga

Untuk saya secara pribadi, harga tidak mahal untuk makanan berkualitas yang kita dapatkan, apalagi tempat yang selalu bersih dan karyawan yang Sigap, saya acungi Jempol.

Kebersihan

Untuk resto yang menjual babi, resto ini tidak bau, kitchen basah dan produksi terpisah dengan tempat makan dan bentuk open kitchen di depan Pintu masuk membuat sirkulasi udaranya bagus. Tempat Makan di Jogja ini bisa dibilang bersih dan Rapi.

Karyawan

Karyawan sangat sigap, Resto ini investasi orang cukup banyak agar bisa melayani konsumen dengan cepat. Saat ke 2 kali saya datang kesana di Malam hari, saya melihat ada konsumen yang komplain karena makanannya yang sudah dipesan tak kunjung datang karena miss komunikasi keduabelah pihak, Spv on duty saat ini profesional dan menanggapi dengan cepat, langsung eksekusi mau ganti makanan apa untuk anaknya.

Jadi keputusan saya mutlak saya merekomendasikan Dimsum 9 Naga ini seperti saya merekomendasikan Kedai Bukti Rhema sebagai tempat makan di Borobudur yang wajib dikunjungi. Temukan sensasi makan pisang goreng dan kopi Magelang disana.

Tetap Lokal dan Cintai Food Food Indonesia.

3 Shares
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like