Review Kampung Ulam
Kampung Ulam Magelang yang indah_Sikidang.com

Review Kampung Ulam: Lokasi, Fasilitas, Harga, & Daya Tarik

0 Shares
0
0
0

Mengunjungi Magelang tak lengkap rasanya jika tidak mampir ke tempat-tempat terkenal di sini. Beberapa tempat terkenal di sini merupakan bagian dari wisata kuliner. Hal ini karena kuliner di Magelang memang memiliki daya tarik tersendiri. Salah satu yang terkenal, misalnya Kampung Ulam. Wisata ini terkenal berkat keunikan yang dimiliki yakni ciri khas konsep yang diusung adalah bernuansa Jawa kental. Tidak hanya itu, keunikan konsep yang diusung juga didukung oleh keindahan pemandangan di sini yang pastinya sayang sekali untuk dilewatkan.

Kampung ulam ngrajek Review Menu, Daya Tarik, Fasilitas & Lokasi - Suwatu
Panorama dari Kampung Ulam yang indah_Suwatu.com

Jadi bagi anda yang sedang berada atau berkunjung ke Kota Sejuta Bunga pastikan mampir ke sini ya. Di sini anda akan bisa menikmati makanan khas Jawa sekaligus menikmati keindahan bangunan yang kental akan budaya Jawa.

Lokasi Kampung Ulam Ngrajek

Kampung Ulam Ngrajek sendiri lokasinya tidak jauh dari Candi Mendut dan Candi Borobudur. Hanya berjarak sekitar 4,8 km dari Mendut dan 7,6 km dari Borobudur.

Dari kedua arah tersebut, anda bisa mengikuti petunjuk jalan yang akan membantu anda menuju Kampung Ulam. Untuk lebih mudahnya juga anda bisa mengakses GoogleMaps.

Fasilitas di Kampung Ulam

Fasilitas yang ada di sini dan pastinya bisa anda akses meliputi mushola, tempat parkir yang bisa menampung beberapa kendaraan roda dua dan empat, spot foto dengan pemandangan yang indah, serta tentunya tempat makan dengan konsep indoor hingga outdoor sekaligus di sini juga ada pendopo yang bisa dipakai untuk meeting atau agenda lainnya.

Kampung Ulam - Harga Tiket Masuk & Spot Foto Terbaru 2022
Tempat makan indoor dan outdoor_Sikidang.com
Kampung ulam ngrajek Review Menu, Daya Tarik, Fasilitas & Lokasi - Suwatu
Mengusung Konsep Jawa yang kental_Suwatu.com

Harga Tiket Masuk dan Jam Buka Kampung Ulam 

Bagi anda yang ingin masuk ke sini, tenang, karena anda tidak perlu mengeluarkan biaya. Hanya saja, karena ini adalah tempat makan, sehingga anda harus membeli makanan yang ada di sini sekaligus bisa menggunakan beberapa fasilitas yang tersedia.

Untuk tambahan informasi juga, tempat ini buka dari pukul 09.00 WIB sampai 23.00 WIB dan tempat makan ini buka setiap hari, loh.

Daya Tarik Kampung Ulam Ngrajek Magelang

Daya tarik di Kampung Ulam yang bisa anda nikmati salah satunya dari arsitektur bangunan berupa Joglo dihiasi dengan dekorasi etnik Jawa yang sangat kental. Nuansa Jawa tidak hanya di situ saja, untuk menu makanan di sini pun terbilang unik dan masih kental dengan suasana di Jawa. Terbagi dalam dua menu, untuk menu jam 8 hingga 4 sore sajian menu berupa olahan dari ikan. Kemudian untuk menu dari jam 4 sore hingga 11 malam berupa makanan dan minuman khas angkringan.

Kampung Ulam Ngrajek - Tempat Makan Bernuansa Etnik Jawa
Konsep prasamanan di Kampung Ulam_dibacainYuk.com
Kampung Ulam Ngrajek - Tempat Makan Bernuansa Etnik Jawa
Unik, makanan dalam nampah dengan nasi dibungkus daun pisang_dibacainYuk.com

 

 

 

 

 

 

 

Keunikan kembali tersaji di sini, hidangangan makanan disajikan dalam nampah dan untuk nasinya dibungkus dalam daun pisang. Adapun konsep yang diambil dari tempat ini untuk model makanannya adalah prasmanan. Sehingga anda harus mengambil sendiri makanan yang diinginkan.

Tidak hanya dari bangunan dan makanan saja yang bisa menjadi daya tarik di sini, namun pemandangan di sini pun sangat indah. Anda dapat menikmati dengan jelas keindahan Perbukitan Menoreh sekaligus gagahnya Gunung Sumbing.

تويتر \ RyuDeka على تويتر: "Teman-teman, kalo sepedaan di deket-deket daerah Magelang-Borobudur, coba mampir ke tempat makan baru punya temenku ini, ya. Namanya “Kampung Ulam”. Suasananya nyenengin dan 'ngampung' banget. Lokasinya ada
Kampung Ulam Ngrajek Magelang

Nah, itu dia review dari Kampung Ulam Ngrajek. Tingkat kenyamanan di sini bisa dikatakan nyaman. Ditambah tempat yang bersih serta terawat dan didukung oleh konsep yang diusung membuat anda akan puas ketika di sini dan tentunya betah.

Selain Kampung Ulam ada Juga tempat makan dekat Candi Borobudur yang mengusung konsep Alam, Tradisional, dan nilai-nilai kearifan daerah Borobudur Magelang, namanya Kedai Bukit Rhema.

Lokasi Kedai Bukit Rhema

Kedai Bukit Rhema berada satu kawasan dengan wisata Gereja Ayam. Letaknya pun tidak jauh dari Candi Borobudur, hanya sekitar 3km saja. Akses menuju ke sini juga mudah, kendaraan roda dua dan empat bisa sampai bagian parkiran. Untuk lebih mudahnya, kalian bisa menggunakan google maps yang akan membantu mengarahkan sampai ke Kedai Bukit Rhema.

Area Di Kedai Bukit Rhema

Pada Kedai Bukit Rhema memiliki beberapa area yang tentunya akan membuat nyaman pengunjung yang datang. Area Kedai Bukit Rhema terbagi dalam empat titik, meliputi:

Kedai Lantai 2

https://lh5.googleusercontent.com/p/AF1QipP7S5Hrqdh3VohIeMolsdbWUWlIwtxwROrhHqs=w1080-k-no
Kedai bukit Rhema lantai 2

Di kedai lantai dua ini kalian bisa menukarkan tiket masuk dengan ‘Latela’ yang merupakan makanan tradisional dari Desa Gombong. Makanan tersebut free karena sudah termasuk dalam tiket yang dibayarkan pengunjung. Tak hanya menukarkan tiket dengan snack, kalian juga bisa memesan menu di kasir yang ada di lantai 2 ini. Setelah memesan kalian juga bisa bersantai di bagian outdoor atau bisa juga di bagian indoor dengan view cantik berupa Perbukitan Menoreh.

Kedai Lantai 3

Tempat makan Keluarga Dekat Candi Borobudur
Spot semi-indoor lantai 3 Kedai Bukit Rhema

Memiliki lantai 3 juga membuat Kedai Bukit Rhema terlihat megah. Di bagian lantai tiga ini kalian bisa memilih tempat yang nyaman, yang terdiri dari outdoor dan semi-indoor. Pemandangan yang disajikan di lantai tiga juga tak kalah cantik, Perbukitan Menoreh dan Gunung Sindoro-Sumbing akan menemani waktu santai kalian di sini. Soal pesanan pun tak perlu risau, karena akan ada waiters yang mengantarkan ke meja kalian.

Ruang Rerempah

Tempat makan di Borobudur
View Cantik Pemandangan Bukit Menoreh dari Ruang Rerempah

Tak hanya lantai dua dan tiga yang cantik, Kedai Bukit Rhema juga memiliki Ruang Rerempah yang letaknya terpisah dari bangunan utama Kedai. Di Rerempah ini kalian juga bisa memesan menu yang sama dengan yang ada di Kedai. Ruang Rerempah memiliki konsep sendiri yakni semacam cafe indoor yang pastinya nyaman dan sejuk. Jika kalian ingin ada di bagian outdoor, tenang, karena Rerempah juga menyediakan spot outdoor yang tentunya juga strategis posisinya untuk melihat pemandangan.

Ruang Naruastu

Rumah Makan Dekat Borobudur
Ruang Naruastu

Terakhir adalah bagian Ruang Naruastu. Bangunan ini merupakan tempat yang bisa dipakai untuk bersantai dengan konsep kental akan etnik Jawa. Dari ruangan ini pun kalian bisa melihat secara jelas pemandangan Perbukitan Menoreh yang indah. Angin yang berhembus sejuk juga semakin membuat nyaman bersantai di Naruastu. Keunggulan dari Naruastu selain viewnya yang kece, juga bisa menampung up to 250 orang, loh! Jadi buat kalian yang butuh space luas, Naruastu bisa jadi pilihan yang tepat bagi agenda kumpul-kumpul, nih!

Menu yang ditawarkan Kedai Bukit Rhema juga beragam, lho. Mulai dari menu makanan ringan, makanan berat, minuman dan lainnya tersedia di sini. Jadi kalian jangan takut menunya sedikit, ya!

https://www.localxfood.com/tempat-makan-di-borobudur-keluarga/
Menu Kedai Bukit Rhema

Soal rasa pun jangan diragukan lagi. Menggunakan bahan-bahan yang fresh dan ditangani oleh tenaga profesional membuat setiap sajian yang dihidangkan memiliki rasa yang nomor satu. Salah satu yang bisa dilihat adalah dari menu favorit yang sering dipesan di Kedai Bukit Rhema adalah Bakmi Djowo. Bakmi Djowo menjadi serbuan pengunjung yang datang ke Kedai Bukit Rhema karena cita rasa bakmi yang berbeda dari tempat lain!

Kalo kalian mau lebih tau detail menunya dari Kedai Bukit Rhema, kalian bisa mengakses ke website Kedai Bukit Rhema. Di sini kalian bisa melihat beragam menu yang ditawarkan oleh Bukit Rhema.

Booking Untuk Rombongan

Nah, buat kalian yang mau berkunjung ke Kedai Bukit Rhema tapi cemas karena jumlah rombongan yang dibawa banyak, tenang aja. Karena sekarang di Kedai Bukit Rhema bisa menampung hingga 250 orang, nih! Tepatnya kalian bisa menggunakan ruang Naruastu dan tentunya nyaman dan aman untuk menampung rombongan.

Daya tampung Ruang Naruastu up to 250 pax

Buat kalian yang mau menggunakan Ruang Naruastu untuk rombongan, kalian bisa menghubungi nomor +62 857-2577-9250 a.n. Dinda bagian admin di Bukit Rhema atau juga bisa untuk meng-klik tautan berikut ini yang akan mengarahkan anda ke Whatsapp Official Bukit Rhema.

0 Shares
2 comments
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like