Siapa sih yang ngga suka suasana sunrise? Pemandangan yang indah membuat siapa saja tertarik untuk menikmatinya. Tapi, kira-kira di mana ya tempat untuk bisa menikmati momen sunrise yang nyaman? Nah, kalau kalian sedang berada di Magelang ada loh tempat yang populer untuk menikmati sunrise di Magelang. Mau tau di mana? Yuk simak ulasan berikut ini!
Bukit Rhema Gereja Ayam
Siapa yang tidak tahu wisata ini? Bukit Rhema Gereja Ayam. Salah satu wisata yang populer di Magelang. Wisata ini sangat cocok untuk dipilih sebagai tempat menikmati sunrise, nih. Selain memiliki tempat yang nyaman, wisata yang pernah menjadi lokasi syuting film “Ada Apa Dengan Cinta? 2” ini juga memiliki spot untuk melihat sunrise yang cocok. Dari sini kalian bisa melihat pemandangan 360 derajat, loh. View berupa Candi Borobudur, Gunung Merapi dan Merbabu, serta perbukitan menoreh akan terlihat dengan jelas saat kalian menikmati sunrise di sini (jika cuaca tidak berkabut). Wah keren banget, ya!
Fasilitas Yang Buat Nyaman
Wisata yang berlokasi di Dusun Kembanglimus, Kecamatan Borobudur ini memiliki paket sunrise. Tenang, paket ini dijamin bakal buat kalian puas kok. Biaya per pax-nya yaitu Rp150.000,- dengan minimal order adalah 4 pax. Dari biaya tersebut kalian akan mendapatkan beberapa fasilitas yang pastinya mantab.
Pertama, kalian akan mendapatkan free akomodasi berupa jeep yang akan mengantar dari parkiran sampai ke bagian halaman utama Bukit Rhema. Tentunya pulang-pergi ya untuk jeep ini, jadi dijamin kalian nggak akan merasa lelah.
Kedua, soal sarapan juga jangan dihiraukan. Karena dari biaya tersebut kalian akan mendapatkan beberapa snack seperti tempe mendoan panas dan pisang goreng panas. Wah, pagi-pagi emang paling cocok makan yang panas-panas, ya. Ngga sampai di situ aja nih, kalian masih akan mendapatkan minuman berupa teh panas dan tentunya sarapan berupa nasi goreng magelangan, lho. Wah, banyak banget, ya! Dijamin deh habis aktivitas menikmati sunrise, perut yang kosong akan terisi full setelah makan semua makanan tadi.
Reservasi Paket Sunrise
Nah, setelah menyimak ulasan dari wisata populer di Magelang untuk menikmati sunrise, jangan lupa ya untuk melakukan reservasi kalau kalian tertarik dengan paket tersebut. Kalian bisa menghubungi nomor +62 857-2577-9250 a.n. Dinda bagian tiket sunrise di Bukit Rhema atau juga bisa untuk meng-klik tautan yang akan mengarahkan anda ke Whatsapp Official Bukit Rhema. Jangan lupa juga untuk lihat review sunrise dari Bukit Rhema di sini, ya!
2 comments